-->

Kecanduan Kopi? Ini Dia Alternatif Pengganti Kopi



Apakah Anda termasuk salah satu orang yang malas memulai beraktivitas jika belum minum kopi? Jika iya, bisa saja Anda sudah mengalami kecanduan kopi. Kopi konon katanya dapat membantu seseorang untuk benar-benar ‘bangun’ di pagi hari dikarenakan kafein yang terkandung di dalamnya. Kafein bersifat stimulan yang bekerja mempengaruhi kinerja otak dan sistem saraf. Dalam jumlah kecil, kafein dapat membuat seseorang merasa lebih segar, awas, dan fokus. Dalam jumlah besar, kafein bisa menimbulkan perasaan gugup dan gelisah berlebihan hingga gangguan tidur.

Mitos minum kopi sebaiknya jangan di pagi hari, kenapa?
Pagi hari ternyata adalah waktu yang sebenarnya kurang cocok untuk mengonsumsi kopi, ini ada hubungannya dengan produksi hormon kortisol yang cenderung tinggi saat pagi hari. Hormon kortisol berfungsi dalam respon terhadap stres dan kadar gula darah yang rendah. Jika Anda mengonsumsi kopi saat hormon kortisol sedang tinggi, maka kafein dalam kopi dapat mempengaruhi produksi hormon tersebut. Yang mengakibatkan, tubuh Anda akan memproduksi kortisol lebih sedikit dan menyebabkan tubuh menjadi cenderung mengandalkan kafein.


Ini juga menjadi alasan mengapa seseorang mengalami kecanduan kopi, karena kafein seolah-olah menggantikan fungsi hormon kortisol yang lebih natural saat ‘membangunkan’ Anda di pagi hari.

Apakah ada batasan jumlah kafein maksimal dalam satu hari?
Bagaimana tubuh Anda bereaksi terhadap kafein dan seberapa besar batas konsumsi kafein harian Anda , berbeda-beda untuk setiap orang, tergantung pada berat badan, metabolisme, kesehatan tubuh, hingga seberapa sering tubuh Anda yang selalu mendapat asupan kafein. Namun pada umumnya, batasan konsumsi kafein per hari yang masih tergolong normal yaitu sebesar 400 mg. Sebagai perbandingan, satu porsi kopi espresso atau kopi latte dapat mengandung kafein hingga 200 mg, sementara kopi instan hanya memiliki kadar kafein hingga 100 mg per sajiannya.

Bagaimana cara zat kafein mempengaruhi tubuh?
Kerja kafein kurang lebih hampir sama seperti kerja hormon adrenalin. Saat kita merasa tertekan, ketakutan atau stres, kelenjar adrenal yang tberada di dekat ginjal akan melepaskan hormon adrenalin langsung ke pembuluh darah. Dampak dari pelepasan hormon adrenalin ini adalah meningkatnya pernapasan dan detak jantung serta lonjakan energi yang bersifat tiba-tiba tetapi hanya sebentar.

Sama seperti zat-zat stimulan lainnya, Anda bisa mengalami peningkatan batas toleransi kafein. Ini berarti perlahan dari waktu ke waktu, Anda akan memerlukan jumlah kafein yang semakin banyak untuk mendapatkan efek yang sama. Semakin lama, tubuh Anda akan ketergantungan terhadap kafein agar dapat berfungsi maksimal. Salah satu faktor yang menyebabkan sulitnya melepas dari kecanduan kafein adalah karena kebiasaan, misalnya Anda sudah terbiasa setiap pagi meminum kopi sebelum beraktivitas sehingga Anda akan merasa ada yang kurang lengkap dan tidak dapat berfungsi secara maksimal sebelum meminum kopi.

Alternatif Untuk Pecandu Kopi di Pagi Hari
Untuk mencegah Anda mengalami peningkatan batas wajar dari kafein dan kecanduan kopi, berikut ini beberapa alternatif yang dapat Anda konsumsi untuk menggantikan kopi Anda di pagi hari:

Teh hijau

Selain kopi, the hijau pun merupakan sumber dari kafein. Tergantung pada jenis teh dan bagaimana cara penyeduhannya jumlah kafein dalam teh bervariasi antara 30 sampai 100 mg per sajiannya. Teh hijau adalah salah satu jenis teh yang mengandung kafein, kadarnya tentu tidak sebanyak kafein pada kopi, tetapi cukup untuk membuat Anda merasa fit di pagi hari tanpa menimbulkan efek samping seperti kopi. Tidak hanya kafein, teh hijau juga terkenal dengan banyak manfaatnya bagi kesehatan. Salah satunya adalah kandungan “zat katekin” di dalam teh hijau yang mampu sebagai antioksidan serta berfungsi untuk mencegah berbagai macam penyakit.

Infused water

Jika Anda belum pernah mengkonsumsi infused water, maka ini salah satu kesempatan
Anda untuk memasukkan minuman yang sedang naik daun ini ke dalam menu sarapan pagi Anda. Anda boleh mencampur lemon, daun mint, dan mentimun ke dalam sebotol air untuk kemudian diminum saat bangun tidur. Rasanya yang segar dan sedikit asam mampu membangunkan Anda sama baiknya dengan kopi. Jika Anda menginginkan jenis minuman hangat, Anda boleh mencampur perasan lemon dengan segelas air hangat.

Apel
Anda mungkin ada belum pernah mendengar bahwa sebuah apel dapat menggantikan kopi Anda di pagi hari. Ini tidak kaitannya dengan kadar kafein, karena apel sendiri tidak mengandung kafein. Tetapi kadar gula dalam apel tersebut yang menimbulkan teori bahwa apel dapat menggantikan kopi. 


Salah satu faktor kopi dapat membantu Anda berfungsi secara maksimal di pagi hari adalah kadar gulanya. Tidak hanya kafein yang mendorong kerja sistem saraf, gula yang biasa Anda tambahkan ke dalam kopi berperan dalam meningkatkan kadar gula darah sehingga membuat Anda merasa segar dan fokus. Seperti yang telah Anda ketahui, kadar gula darah yang rendah atau anemia dapat menyebabkan seseorang merasa lemas dan sulit berkonsentrasi.

Jika Anda terbiasa mencampurkan satu sendok gula pasir untuk secangkir kopi Anda, maka satu buah apel berukuran kecil memiliki kadar gula yang sama. Yang membedakan hanyalah seberapa cepat gula tersebut dapat diserap oleh tubuh. Gula yang berasal dari gula pasir lebih cepat terserap tubuh sehingga memberi Anda pasokan energi yang cepat tetapi cepat habis pula. Sementara gula pada apel bekerja secara perlahan sehingga energi anda juga akan awet .

Jahe

Secangkir jahe hangat di pagi hari mampu memberikan efek yang sama dengan secangkir kopi, ditambah lagi dengan manfaatnya untuk kesehatan pencernaan, Anda perlu mempertimbangkan mengganti kopi Anda dengan jahe. Manfaat dari minuman Jahe yaitu meredakan sakit perut, mengurangi kembung, mencegah masuk angin, hingga memperbaiki mood Anda. 

Aromanya yang khas dan cenderung kuat juga mampu untuk membangunkan Anda layaknya kopi. Jika Anda kurang terbiasa mengonsumsi jahe, Anda boleh mencoba teh jahe yang sekarang sudah banyak dijual di pasaran atau bisa anda racik sendiri.


0 Response to "Kecanduan Kopi? Ini Dia Alternatif Pengganti Kopi"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel